STIKes, 19 September 2019 pada pukul 09:00 pagi di awali dengan pembacaan SK Kelulusan/ Yudisium di ruang AVA STIKes Ranah Minang Padang, para lulusan mengikuti acara dengan tertib. Acara Yudisium ini di buka oleh Ketua STIKes Ibu Helda, M.Kep dan dilanjutkan dengan pembacaan putusan oleh ketua masing- masing PRODI.Selanjutnya acara di lanjutkan pada pukul 02:00 bertempat di Aula STIKes Ranah Minang Padang yang di hadiri oleh Bapak Fredona Yuzirwan perwakilan Yayasan Ranah Minang Padang serta perwakilan dari Profesi PPNI dan IBI Sumetera Barat
Acara pembuka yaitu kepanitraan bagi mahasiswa tinggkat II S1 Keperawatan Sonia Sagita bertindak sebagai perwakilan untuk pengucapan janji mahasiswa, penandatangan Naskah Janji di wakili oleh: Antonia Astuti Waruwu. Dan dilanjutkan dengan acara Pengambilan Sumpah Profesi Ners dan Bidan, Ibu Helda, M.Kep menjadi pimpinan sidang tersebut
Pengambilan sumpah berlangsung sangat hikmad untuk Profesi Ners sumpah yang bertindak sebagai pengambil sumpah dari PPNI oleh Ibu Katherina Welong, SKM, MARS dan bagi D3 Kebidanan oleh Ibu Hj Neldawati, Amd.Keb, SE dan dilanjutkan penandatangan sumpah, penyerahan buku kode etik, pemasangan pin dan penyerahan lulusan kepada Organisasi Profesi Masing- masing.